Bagaimana kabar berat badan kamu? Apakah sudah ideal atau kamu masih berusaha untuk ideal? Langkah apa saja yang biasanya kamu lakukan? Diet, olahraga atau meditasi? Di antara upaya-upaya tersebut pernahkah kamu menengok ke media sosial? Karena banyak akun yang membahas dan dapat membantu kamu untuk mencapai berat badan yang ideal.
Apa saja akun tersebut? Yuk, simak penjabaran kami berikut ini:
[custom_heading center=”false”]1. @nude_yogagirl[/custom_heading]
Salah satu cara untuk mencapai berat badan ideal adalah dengan Yoga. Ada sebuah akun unik di Instagram yang bisa kamu pantau yaitu @nude_yogagirl. Masih belum diketahui siapa sosok di balik akun ini tapi foto-fotonya dapat membantu kamu.
[custom_heading center=”true”]2. @thebenbooker[/custom_heading]
Cara lain untuk sukses dalam diet adalah workout. Kamu bisa berlari, mengangkat beban atau cardio. Di Instagram, ada sebuah akun yang bisa membantu kamu untuk workout yaitu @thebenbooker. Sebagai pemilik tempat fitness Second Chance, Ben sering berbagi cara-cara workout yang baik dan benar.
[custom_heading center=”true”]3. @idmakansayur[/custom_heading]
Indonesia Makan Sayur adalah gerakan yang digagas oleh Shopie Navita (@shopienavita). Istri dari Pongky Barata ini mengajak orang-orang untuk memakan sayur dan buah-buahan organic. Postingan di akun @idmakansayur pun bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin makan sayur untuk diet.
[custom_heading center=”true”]4. @kelincitertidur[/custom_heading]
Kamu lagi diet dan susah mendapatkan makanan yang cocok? Mungkin kamu bisa mengintip akun ini karena selain menyediakan catering, mereka juga memberikan tips-tips. Akun ini akan memberikan referensi makanan sehingga kamu tidak kelebihan kalori, protein atau lemak.
Semoga akun-akun rekomendasi dari kami ini bisa membantu diet kamu. Apalagi jika langsung memberikan efek yang cepat. Selamat diet dan tetap sehat!